Resep Es Palu Butung Khas Makassar

Resep Es Palu Butung Khas Makassar sangat enak dinikmati saat berbuka puasa atau saat cuaca lagi panas. Disajikan dengan es dan saus santan plus sirop sangat menggugah selera. Es Palu butung ini hampir mirip dengan pisang ijo yang juga masakan khas kota Makassar. Yang membedakan kalo pisang ijo , pisangnya dibungkus dengan adonan warna hijau, kalau es palu butung,  pisangnya direbus begitu saja, dipotong-potong lalu disajikan dengan es, saus dan sirop. mengenai bahan bahannya hampir sama dengan pisang ijo.

Di bulan puasa es Palu Butung ini bisa jadi menu favorit selama sebulan. Apalagi bagi ibu-ibu yang sibuk berkarier, yang tidak mempunyai cukup banyak waktu di dapur. Selain cara penyajiannya yang ringkas es palubutung ini juga bisa jadi pelepas dahaga setelah seharian menahan haus. Dengan saus DHT atau Coco pandan yang manis, dan pisang yang mengandung karbohidrat, seketika langsung memberikan kesegaran di tenggorokan dan juga mengenyangkan. Pastinya bunda sudah penasaran ingin mencobanya, yuuk ngedapur cantiik.

Resep Es Palu Butung Khas Makassar

Bahan-bahan :
  • Pisang    1 buah
  • Tepung Beras    secukupnya
  • Santan    100 ml
  • Air    150 ml
  • Daun pandan    1 lembar
  • Es serut    secukupnya
Cara membuat Resep Es Palu butung
  1. Rebus pisang. Setelah matang, potong-potong. Campur semua bahan lainnya, masak dan aduk-aduk sampaia mendidih dan mengental. Setelah kental, angkat pindahkan ke wadah lain.
  2. Tata es batu yang sudah dihancurkan ke dalam mangkuk. Masukkan pisang yang sudah dipotong-potong, kemudian siram dengan saus dan siram dengan sirup DHT atau sirop coco pandan.
  3. Inilah Resep Es Palu butung. Hmmm nikmatnya.....
Porsi untuk 3 orang waktu penyajian 35 menit. Demikian Resep Es Palu Butung Khas Makassar, semoga menambah variasi resep bunda dan sista. Semakin di sayang keluarga tentunya.

Subscribe to receive free email updates: