Mungkin ada yang berpendapat bahwa udang sangat berbahaya karena mengandung banyak kolestrol ( LDL ) Eitsss, tapi jangan salah ya. Selain ada LDL nya, ternyata udang juga memilki HDL yang tinggi lho.
HDL itu adalah kolesterol baik. Jadi, di sini si kolesterol jahat akan diimbangi oleh jumlah kolesterol baik yang tinggi pula. Jadi jangan takut.
Nah sudah taukan manfaat Udang untuk kita.. dan pastel ini sangat cocok dinikmati untuk teman lauk saat sarapan, cocok juga dinikmati untuk teman minum kopi atau teh saat santai disore hari, Untuk membuat pastel yang renyah,dengan isi yang gurih dan lezat juga tidak sulit, bahanya pun sangat mudah didapatkan,lebih lengkapnya, simak resep membuat pastel isi udang berikut
BAHAN :
ISI
- minyak untuk menumis dan menggoreng
- 3 siung bawang putih, haluskan
- 2 siung bawang merah, haluskan
- 200 g udang kupas , cincang
- 1 buah cabai merah, iris tipis
- 60 g wortel ,potong dadu kecil
- 60 g soun , seduh air panas tiriskan
- 1 batang daun bawang, iris halus
- 1/2 sdt bubuk merica
- 1 sdt gula pasir
- 1/2 sdt garam
KULIT
- 400 tepung terigu
- 3 sdm margarine
- 1 butir telur
- 1/2 sdt garam
- 100 ml air
Cara Membuat :
- Isi : Panaskan 3 sdm minyak ,tumis bawang merah dan baang putih hingga harum. Masukkan udang cincang , aduk hingga udang berubah warna . Tambahkan cabai merah, wortel , soun , daun bawang , merica, garam dan gula pasir. Masak hingga semua bahan matang . Angkat, dan dinginkan
- Kulit : Campur reun terigu , margarin , , telur, dan garam. Aduk rata. Tuangair sedikit demi sedikit sambil diuleni hingga tercampur rata
- Giling adonan setebal 1/4 cm. Cetak bundar diameter 8 cm. Ambil 1 lembar kulit,beri 1 sdm bahan isi di tengahnya . Lipat menjadi menjadi bentuk setengah lingkaran . Pilih bagian tepinya sehingga berbiku-biku
- Panaskan minyak gorng hingga matang dan berwarna kuning kecoklatan . Angkat dan tiriskan